4 Penjaga Keselamatan Perjalanan Kereta Api yang Jarang Diketahui
- Penulis : Ulil
- Rabu, 15 Januari 2025 13:15 WIB

4. Petugas pengendali kereta api
Jika di penerbangan terdapat Air Traffic Control (ATC), maka kereta api memiliki Pusat Kendali Operasional Kereta Api (Pusdalopka).
Disana terdapat petugas yang memonitor segala pergerakan setiap kereta api, berkomunikasi dengan masinis dan para petugas yang ada di stasiun, serta mengendalikan operasional kereta api untuk memastikan semua berjalan selamat, aman dan tepat waktu.
Pusdalopka juga berfungsi sebagai Command Center jika terjadi kondisi tidak normal dalam perjalanan kereta api, semua pergerakan kereta api dikendalikan sehingga operasional kereta api bisa normal kembali sesuai yang direncanakan.
Di Daop 9 Jember yang memiliki wilayah dari Stasiun Pasuruan – Stasiun Ketapang di Banyuwangi, dibagi dalam dua wilayah pengaturan. Untuk wilayah barat dari Stasiun Bangil – Stasiun Jember, sedangkan wilayah timur dari Stasiun Jember – Stasiun Ketapang.
“KAI Daop 9 Jember mengapresiasi para petugas di balik layar yang memastikan setiap perjalanan kereta api berjalan lancar dan aman. Keselamatan dan keamanan perjalanan kereta api adalah prioritas utama, KAI Daop 9 Jember berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan dan memberikan pendampingan serta pelatihan kepada para petugas tersebut guna menjamin perjalanan kereta api yang aman, nyaman, dan selamat bagi masyarakat,” pungkasnya.***
Baca Juga: KAI Daop 9 Jember Ganti Rel Kereta Api Jelang Libur Natal dan Tahun Baru