DECEMBER 9, 2022
News

Marija Kantongi Rekomendasi dari DPP Partai Gerindra untuk Maju di Pilkada Kulon Progo

image
Calon Bupati Kulon Progo 2024-2029 Marija (baju putih) menerima rekomendasi dari DPP Gerindra maju dalam Pilkada Kulon Progo. (ANTARA/HO-instagram dpdgerindradiy)

POLITIKABC.COM - Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, telah menerima surat rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra untuk mengusung Marija sebagai bakal calon bupati di Pilkada Kulon Progo.

Kepastian mengusung Marija di Pilkada Kulon Progo ini disampaikan Ketua DPC Gerindra Kulon Progo Lajiyo Yok Mulyono, Senin 8 Juli 2024. 

Ia mengatakan surat rekomendasi DPP Gerindra tersebut, yakni menetapkan Marija sebagai bakal calon bupati Kulon Progo 2024-2029. Selain itu, memerintahkan Gerindra Kulon Progo mencari pasangan bakal calon wakil bupati.

Baca Juga: KPU Kulon Progo Menetapkan 753 TPS untuk Pilkada 2024, Tersebar di 12 Kecamatan

"Surat rekomendasi dari DPP Gerindra terkait pelaksanaan Pilkada 2024 di Kulon Progo telah kami terima pada Senin 8 Juli siang," katanya. 

Selain itu, memerintahkan DPC Gerindra segera menggerakkan mesin politik partai mensosialisasikan Marija sebagai calon bupati Kulon Progo 2024-2029 hingga akar rumput.

"Surat rekomendasi tersebut langsung kami sosialisasikan kepada kader Gerindra supaya segera bergerak untuk memenangkan Marija," katanya.

Baca Juga: Petakan Kawasan Rawan di Pilkada 2024, Bawaslu Kulon Progo Gandeng Pengawas Tingkat Desa

Lajiyo Yok Mulyono juga berharap koalisi besar dari partai politik yang memperoleh kursi di DPRD Kulon Progo pada Pemilu 2024, yakni PPP, Golkar, PKS, PAN, NasDem, dan PKB untuk merapatkan barisan.

"Koalisi besar masih solid. Kami akan segera menentukan bakal calon wakil bupati mendampingi Marija. Sesuai kesepakatan koalisi, bupati dan wakil bupati dibahas bersama," katanya.

Lebih lanjut, Lajiyo juga mengakui membuka komunikasi dengan PDIP Kulon Progo dalam Pilkada 2024.

Baca Juga: Pasca Putusan Mahkamah Konstitusi, KPU Kulon Progo Segera Tetapkan Caleg Terpilih

"Kami juga melakukan komunikasi politik dengan tokoh-tokoh PDIP. Politik itu dinamis," katanya.

Saat dikonfirmasi, Marija membenarkan telah mendapatkan rekomendasi dalam bentuk surat tugas dari DPP Partai Gerindra.

"Saya menerima surat tugas dari DPP Gerindra," katanya.

Menurut Marija, surat tugas tersebut menginstruksikan dirinya untuk segera berkoordinasi dengan seluruh pengurus partai secara berjenjang. Mulai dari tingkat provinsi, kabupaten, hingga kalurahan di Kulon Progo.

Ia pun mengatakan akan mempertajam komunikasi dan koordinasi dengan partai politik (parpol) lain yang tergabung dalam koalisi. Salah satunya soal balon wakil bupati yang akan menjadi pasangannya.

"Nanti dari koalisi akan memberikan masukan hingga usulan nama-nama yang dinilai sesuai," jelas Marija.

Ia menyebut belum ada nama-nama yang diusulkan secara khusus. Meski begitu ia memastikan nama yang diusulkan nantinya akan membentuk pasangan yang solid dan mampu mendulang suara tinggi di Pilkada 2024.

Marija pun menyatakan akan semakin serius mempersiapkan dirinya untuk Pilkada 2024 usai mendapat rekomendasi tersebut. Termasuk memperjuangkan kemenangannya nanti.

"Sesuai instruksi, kami akan turun sampai menyentuh akar rumput," katanya.***

Sumber: Antara

Berita Terkait