Momentum Pilkada DKI Jakarta: Presiden Prabowo Membagikan Fotonya Sedang Makan Malam Bersama Ridwan Kamil di Media Sosial
- Penulis : Ulil
- Jumat, 01 November 2024 07:03 WIB
POLITIKABC.COM - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, membagikan momentum makan malam bersama Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil melalui akun Instagram-nya @prabowo.
Dalam unggahan tersebut, terdapat tiga foto yang menunjukkan suasana makan malam Prabowo dan Ridwan Kamil. Pertemuan tersebut menjadi menarik di tengah momentum Pilkada DKI Jakarta.
Prabowo dan Ridwan Kamil terlihat akrab, menikmati hidangan di Rumah Makan Garuda yang terletak di Jalan Sabang, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Kunjungan Ridwan Kamil di Badan Musyawarah Betawi Jatinegara Diwarnai Keributan
Hal ini disampaikan Prabowo melalui keterangan dalam unggahannya pada Jumat, 1 November 2024.
"Makan malam dengan Kang Ridwan Kamil di Rumah Makan Garuda, Jalan Sabang, Jakarta Pusat," tulis Prabowo menunjukkan momentum.
Sementara itu, Ridwan Kamil dalam akun Instagram pribadinya @ridwankamil yang dipantau di Jakarta, Jumat dini hari, juga mengunggah momen makan malamnya dengan Prabowo.
Baca Juga: Presiden Prabowo Subianto Melantik 55 Wakil Menteri, Ini Daftar Lengkap Nama dan Jabatannya
Ridwan Kamil yang akrab disapa Kang Emil mengunggah video reels Instagram.
Dalam deskripsi unggahannya, Ridwan menceritakan canda Prabowo dalam kesempatan makan malam tersebut.
"'Gara-gara makan malam ini, berat badan saya pasti nambah 1,5 kg', canda Pak Prabowo kepada saya," tulis Ridwan.
Baca Juga: Prabowo Melantik 7 Orang Sebagai Penasihat Khusus Presiden, Ini Daftar Namanya
Ridwan mengaku seperti menerima rezeki karena diajak makan malam oleh Prabowo.
"Duh rezeki anak soleh, diajak makan malam di Resto Garuda Jalan Sabang. Kalo [kalau] makan nasi Padang saya harus pake [pakai] tangan, dari dahulu saya begitu," jelas Ridwan.
Ridwan mengungkapkan makan malam itu berlangsung selama 1 jam, diselingi dengan senda gurau dan diskusi banyak hal.
Baca Juga: LSI Denny JA: Prabowo Subianto di Puncak Popularitas Usai Dilantik Sebagai Presiden
"Alhamdulillah, 1 jam bersenda gurau dan berdiskusi banyak hal, termasuk IKN sebagai kurator," ungkapnya.
Menurut dia, Prabowo berpesan agar Ridwan tetap semangat dalam tugas apa pun.
"Terima kasih Pak Presiden untuk waktu yang sangat istimewa ini. Semoga Bapak sehat dan sukses dalam hari-hari memimpin negeri ini," tutup Ridwan.***