Tuesday, Apr 15, 2025
Nusantara

Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Minta Pelaku Pembunuhan Penjual Gorengan Dihukum Berat 

image
Gubernur Sumbar Mahyeldi mengunjungi rumah korban pembunuhan di Padang Pariaman. (ANTARA/HO-Biro Adpim Sumbar)

"Kami, pihak pemerintah nagari, sangat mengapresiasi kedatangan gubernur. Ini adalah bentuk perhatian besar dari pimpinan daerah dan tentunya kami merasa tidak sendirian dalam menghadapi peristiwa tragis ini. Korban adalah bagian dari masyarakat kami, dan apa yang dialaminya sungguh menyayat hati. Kami berharap keadilan ditegakkan bagi pelaku, sesuai dengan aturan hukum yang berlaku," ujarnya.

Ahmad menambahkan keterlibatan seluruh pihak, mulai dari masyarakat hingga aparat kepolisian, sangat diperlukan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di nagari.

"Kami juga berterima kasih kepada jajaran kepolisian yang telah bergerak cepat menangkap pelaku. Ini memberikan sedikit kelegaan bagi kami, meski luka hati ini tentu masih belum sembuh sepenuhnya. Namun, setidaknya, langkah hukum yang diambil menjadi titik terang bagi kami untuk mendapatkan keadilan," lanjutnya.***

Baca Juga: Inilah 8 Wilayah Kecamatan di Sumatra Barat yang Masih Blank Spot, Tak Ada Sinyal Seluler apalagi Internet

Halaman:
1
2
Sumber: Antara

Berita Terkait