7 Hiburan Berkualitas di Akhir Pekan Ini di Jakarta, dari Pameran Seni hingga Lokakarya
- Penulis : Ulil
- Sabtu, 03 Agustus 2024 08:59 WIB
POLITIKABC.COM - Bagi warga yang ingin memanfaatkan waktu liburan di Jakarta, ada sejumlah hiburan yang bisa kamu kunjungi di akhir pekan awal Agustus 2024.
Pada akhir pekan ini, di Jakarta ada sejumlah pameran seni hingga kuliner, baik yang gratis maupun berbayar, serta festival kesehatan dan lokakarya di museum.
Berikut rangkumannya seperti disiarkan laman Instagram Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta:
1. Pameran Wastra "Songket Indonesia: Beragam Tradisi dan Pesona"
Pameran yang berlangsung mulai pukul 09.00 - 15.00 WIB di Museum Tekstil, Jakarta hingga 31 Agustus 2024. Pengunjung dapat melihat keindahan 75 koleksi wastra songket dari berbagai pulau di Indonesia, mulai dari songket Sumatera hingga Kepulauan Maluku, yang setiap corak punya makna dan cerita yang unik.
2. Pameran Warisan Budaya: Jalur Rempah, Pertukaran Komoditas Ekonomi dan Budaya
Pameran yang berlangsung sejak 16 Juli lalu hingga 26 Oktober mendatang ini dimulai pukul 09.00 - 15.00 WIB di Museum Bahari, Jakarta. Pengunjung bisa melihat berbagai jenis rempah Nusantara hingga berbagai miniatur sampan dalam pameran ini.
3. Pameran Patung dan Aktivisme Dolorosa Sinaga dan Budi Santoso
Pameran diadakan di Gedung A Galeri Nasional Indonesia, pukul 09.00 - 19.00 WIB. Setelah resmi dibuka pada 19 Juli 2024, pameran ini menghadirkan program edukasi berupa seminar dan lokakarya membuat patung.
3. Indonesia Wellness Festival
Kegiatan ini diadakan di Central Park Mall Jakarta, pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai dan akan berlangsung hingga 4 Agustus mendatang.
Ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk mendapatkan informasi dan aktivitas seputar gaya hidup kebugaran serta produk kesehatan yang telah diawasi oleh BPOM.
Wellfest 2024 diisi 80 booth dari UMKM dan pelaku usaha dari kategori kecantikan dan perawatan tubuh, kesehatan, industri obat bahan alam, wellness lifestyle, dan wellness tourism, dengan healthy workout yang akan menjadi pembuka kegiatan di pagi hari.
4. Festival kuliner
Ada festival kuliner akhir pekan ini antara lain Festival Makan Receh pukul 09.00-22.00 WIB di Senayan Park dan PergiKuliner Crazy Bites Festival di Outdoor Area Sarinah.
5. Seni Panakawan: Teater Koma
Pertunjukan berlangsung hanya pada Sabtu ini pukul 15.00 WIB dan 19.00 WIB di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, West Mall lantai 8.
Pertunjukan ini menceritakan Gareng, Petruk dan Bagong yang berulah lagi. Ketiga anak Semar itu mencari berbagai cara agar bisa datang ke IKB, ibu kota baru. Mereka ingin mengikuti upacara di sana, meski tidak diundang dan tak paham makna dari peringatan kemerdekaan tersebut. Sadar bahwa anak-anaknya hanya ingin membuat konten viral, Semar lalu mengajarkan mereka tentang makna kemerdekaan.
6. TAMAN-brightspot 2024
Acara ini berlangsung hingga 4 Agustus 2024 ini, berkonsep berbelanja produk-produk UMKM ritel dan F&B sambil berpiknik di tengah hutan kota Urban Forest, Cipete. Ada lebih dari 100 lebih merek F&B yang hadir dan untuk merek ritel dalam acara.
7. Workshop Merangkai Daun Cengkih
Lokakarya berlangsung pada 4 Agustus 2024 pukul 08.00-11.00 WIB di Museum Bank Indonesia (BI) dan dibuka untuk 50 orang peserta.***