Blusukan ke Sejumlah Tempat di Jakarta, Gibran Rakabuming Sebut Dirinya Sedang Serap Keluhan Warga
- Penulis : Ulil
- Rabu, 03 Juli 2024 12:53 WIB
POLITIKABC.COM - Wakil Presiden Terpilih Pilpres 2024 Gibran Rakabuming Raka kembali melakukan blusukan di tiga titik lokasi di Jakarta, Rabu 3 Juli 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Gibran Rakabuming mengatakan bahwa blusukan merupakan cara untuk menyerap keluhan warga atau disebutnya dengan istilah belanja masalah.
Gibran Rakabuming tampak didampingi pesohor Raffi Ahmad mengunjungi tiga lokasi tersebut, yaitu kawasan kampung padat Pasar Manggis, Jakarta Selatan, selanjutnya di kawasan Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, kemudian di Pasar Nangka, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Apresiasi Adu Gagasan Parpol di Pilkada Surakarta
“Hari ini kita ke tiga titik. Titik kawasan yang perlu perhatian khusus, ada kawasan kumuh, di sini ada pasar,” ucap Gibran saat ditemui usai blusukan di Pasar Nangka, Jakarta.
Selain berbincang dengan warga, Gibran juga membagikan susu dan buku saat blusukan tersebut. Ia menyebut, kegiatan mengunjungi kawasan yang perlu perhatian khusus ini akan dia teruskan ke depannya.
“Intinya nanti ke depan, tempat-tempat seperti ini, terutama yang ada di Jakarta ya, akan kami beri atensi penuh,” katanya.
Menurut dia, kegiatan semacam ini merupakan bentuk belanja masalah. Ia pun menyebut telah mengunjungi beberapa tempat di Jakarta pada pekan lalu untuk maksud yang sama.
“Ini termasuk belanja masalah. Makanya, minggu lalu kami mengunjungi tempat-tempat yang kumuh, tempat-tempat yang kebanjiran. Hari ini kita belanja masalah lagi di tiga titik, termasuk melihat harga-harga yang ada di pasar, ya, harga cabai, dan lain-lain,” ujar Gibran.
Di sisi lain, Gibran mengatakan telah mendapat izin dari Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah untuk meninggalkan tugas sebagai Wali Kota Surakarta pada hari kerja.
Baca Juga: Operasi Kaki Kiri, Gibran Pastikan Kondisi Kesehatan Prabowo Subianto: Sudah Siap Bekerja
“Ya intinya saya sudah izin kepada Pak Pj. gubernur untuk belanja masalah dan beliau sudah mengizinkan,” katanya.
Pasangan Presiden Terpilih Prabowo Subianto itu menyebut akan keliling Indonesia, terutama di bagian timur untuk belanja masalah.
“Selain ke Jakarta, saya juga akan keliling ke tempat-tempat lain yang sekali lagi perlu atensi khusus, terutama Indonesia timur,” ucap Gibran.***